UTUSANINDO.COM,(PADANG) – Ketua yayasan kartika jaya koorcab rem 032 cabang I Bukit Barisan Ny. Dewi Bakti Agus Fadjari pada hari rabu tgl 18 okt 2017 melepas 2 orang siswa SMA Kartika 1-5 padang dan 2 orang Siswa SMP Kartika 1-7 Padang serta 2 orang guru pendamping untuk kursus dan memperlancar kemampuan berbahasa inggris ke Kampung Inggris Pare Kediri Jawa Timur.
Program ini merupakan salah satu program kerja yysn untuk meningkatkan mutu pendidikan di yysn kartika jaya koorcab rem 032.
ketua yayasan kartika jaya Padang mengatakan, siswa yang berangkat merupakan siswa siswi SMA dan SMP di jjrn yysn kartika jaya koorcab rem o32 yg berprestasi di mata pelajaran bhs inggris khususnya.
Ketua yayasan berharap Siswa siswi yang berangkat ke kampung inggris ini bisa mempergunakan kesempatan ini dgn sebaik-baiknya dgn harapan para siswa siswi ini bisa membuka cakrawala berfikir serta menumbuh kembangkan cara berpikir nasional, kritis dan tidak canggung berkumpul dan bersosialisasi dgn siswa siswi dr daerah lain dr seluruh indonesia juga untuk meningkatkan kwalitas dan menumbuhkan kreativitas , Inovasi kecintaan thdp sgla bidang ilmu termasuk bhs inggris yg sdh menjadi bahasa dunia yg bisa menjembatani cita2 mereka di masa depan.
Dimana tujuan jangka panjang dari program ini adalah mempersiapkan siswa siswi SMA maupun SMP untuk mengejar program pengiriman siswa siswi dalam program @ echange students@ ke beberapa negara spt Autralia German kanada Inggris New Zealand Jepang dll
Kemudian yg paling penting juga adalah agar sekolah2 di yysn kartika jaya ini tidak dipandang sebelah mata dan dianggap sekolah cluster bawah oleh sekolah2 negeri/swasta lainnya,Yayasan Kartika jaya ingin membangun image bahwa sekolah2 di bawah yayasan kartika jaya ada sekolah2 yg mumpuni dan berkarakter yg mampu bersaing dlm segala bidang atau mata pelajaran
Kepala Sekolah SMA kartika padang juga mengukapkan bahwa program ini merupakan program baru bagi sekolah2 se sumatra barat karena baru pertama kali ada Siswa siswi yg di berangkatkan untuk mengikuti kursus bahasa inggris ke kampung inggris pare kediri jatim, ini merupakan suatu kebanggaan bagi sekolah di jjrn Yayasan kartika jaya karena menjadi pelopor di wilayah Sumatra Barat.
Turut hadir dalam acara pelepasan Siswa Siswi ke Kampung Inggris Pare Kediri Jawa Timur Ketua Yayasan Kartika jaya padang, Wakil Ketua Yasasan Kartika jaya padang, Pimpinan Bank Nagari dan Bank BNI, Pengurus Yayasan dan Persit KCK Koorcab Rem 032/Wbr,Seluruh Kepala Sekolah Yayasan kartika jaya padang, Para dewan guru dan Orang tua murid dari siswa yang akan berangkat ke kampung Inggris.
Semoga kegiatan ini bisa menjadi agenda tahunan dan bisa membawa nama harum bagi sekolah2 di Sumatra Barat khususnya sekolah2 di jajaran Yayasan Kartika jaya koorcab rem 032 PD I Bukit Barisan (Penrem 032/Wbr)
Discussion about this post