UTUSANIndo.com,(PADANG) – Selaku ibukota Provinsi Sumatera Barat, Kota Padang juga dikenal sebagai daerah pusat budaya, pariwisata dan pendidikan. Sehingga, tak ayal kota tersebut sering dijadikan tujuan dari kunjungan kerja ataupun objek penelitian berbagai instansi. Kali ini, Selasa (4/7), rombongan Jenderal dan Perwira Menengah, baik dari Indonesia maupun negara-negara sahabat yang menyambangi. Wakil Wali Kota Emzalmi beserta Sekretaris Daerah (Sekda) Asnel dan Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Medi Iswandi menjamu kunjungan dari peserta Program Pendidikan Reguler Angkatan (PPRA) LVI Lembaga Ketahanan Nasional (Lemhanas) RI tahun 2017 itu.
Selaku pimpinan rombongan Laksda TNI Yuhastihar menyampaikan, adapun tujuan utama kunjungan tersebut yaitu dalam rangka untuk menambah pengetahuan serta pemahaman kepada peserta PPRA LVI Lemhanas 2017 sekaitan pengenalan budaya lokal di Indonesia. Sebagaimana juga diharapkan, peserta juga bisa berkontribusi terhadap pengembangan potensi budaya beserta infrastruktur bagi daerah yang dikunjungi ke depan.
“Materi program pengenalan budaya lokal di Indonesia ini merupakan materi wajib yang harus diikuti oleh siswa Lemhanas, khususnya yang berasal dari luar negeri,” sebutnya sewaktu berdialog bersama di kediaman resmi Walikota.
Ia melanjutkan, sementara untuk sasaran kegiatan tersebut antara lain, untuk memperoleh gambaran baik konsep maupun produk budaya lokal yang dimiliki setiap daerah melalui pemerintah daerah dan daerah wisata. Kemudian selain itu, juga ingin mendapatkan pengalaman secara langsung dari aktifitas masyarakat dalam tatanan kehidupan sosial budaya sambil meningkatkan hubungan kerjasama antara negara sahabat dengan Republik Indonesia.
“Kegiatan ini kita laksanakan mulai Senin hingga Jumat (3-7/7). Semoga saling memberikan kebaikan bagi kita semua,” katanya.
Sementara itu, Wakil Wali Kota H. Emzalmi mengatakan, atas nama jajaran Pemerintah Kota Padang sangat menyambut positif kunjungan rombongan peserta PPRA LVI Lemhanas tersebut.
“Alhamdulillah, kunjungan ini diketahui berdasarkan informasi yang mereka terima. Yaitunya sekaitan cukup bagusnya upaya pengembangan serta pelestarian adat dan budaya lokal di sini. Dimana ada hal yang begitu spesifik yaitunya terkait sistem kekerabatan dalam kehidupan bermasyarakat di Minangkabau,” pungkas Emzalmi.
Emzalmi menambahkan, ia pun berharap hasil studi ini menjadi sinyal positif bagi kemajuan di bidang kebudayaan dan pariwisata Kota Padang ke depan. Hal itu pun juga diperkuat dari ketertarikan yang diutarakan masing-masing peserta PPRA LVI Lemhanas tersebut.
“Semoga ini menjadi ajang promosi khususnya bagi Kota Padang ke depan. Sehingga kebudayaan dan pariwisata kita lebih maju dan berkembang lagi,” imbuhnya.
Dalam pertemuan tersebut kedua belah pihak saling berdialog tanya jawab. Terlihat, Wakil Walikota Emzalmi yang kemudian ditambah Kepala Disbudpar Medi Iswandi mempresentasikan seputar potensi dan kondisi perkembangan kebudayaan dan pariwisata di Kota Padang. Sementara, seperti diketahui, selain dengan jajaran Pemerintah Kota Padang, rombongan peserta dari mancanegara diantaranya Vietnam, Pakistan, Kamboja, Arab Saudi dan lainnya itu juga melakukan pertemuan dengan beberapa instansi disertai peninjauan lapangan ke sejumlah lokasi pusat budaya maupun destinasi wisata yang populer di bumi “Ranah Minang. (David / Fsl / Nda)
Discussion about this post