UTUSANIndo.com(Pessel) – Diduga karena supir mobil minibus Avanza warna hitam, Nopol BA 1844 GN, dalam keadaan mengantuk, akhirnya menabrak mobil Tiper (Damtruck) bewarna merah Nopol D 1319 AJ. Laka Lantas kembali terjadi di ruas jalan Nasional Padang-Bengkulu, tepatnya di penurunan Bukit Selayang Pandang, Kecamatan Bayang, Kabupaten Pesisir Selatan (Pessel), Senin (10/7 ).
Akibat kejadian itu, empat orang penumpang mobil Avanza tersebut terpaksa dilarikan ke RSUD M. Zein Painan, karena mengalami luka lecet di bagian tubuhnya.
Menurut Emil (34), warga Bayang, kejadian itu berawal, ketika mobil Avanza yang di kemudikan oleh Buyung Janir (60), warga Air Haji, Kecamatan Linggo Sari Baganti, Pessel, datang dari arah kota Padang menuju ke Air Haji. Namun, ditengah perjalanan diduga supir dalam keadaan mengantuk, sehingga menabrak mobil tiper yang dikemudikan oleh Jep (40), warga Bungo Pasang, Kecamatan IV Jurai, Pessel, yang saat itu datang dari arah Painan hendak menuju ke Tarusan.
“Mobil Avanza tersebut berpenumpang empat orang, yakni Nayumarni (55), Jesi (15), Ages (12) dan Jusna (49). Terlihat datang dari arah Padang dengan kecepatan tinggi, mungkin supirnya dalam keadaan mengantuk sehingga menabrak mobil tiper yang datang dari arah Painan,” jelas Emil dilokasi.
Dihubungi terpisah, Kasat Lantas Polres Pessel Iptu Ghanda Novidiningrat membenarkan peristiwa tersebut, menurutnya pada saat kejadian pihaknya lansung datang kelokasi dan melakukan olah TKP.
“Penumpang mobil Avanza saat itu lansung dilarikan ke rumah sakit setempat. Kedua kendaraan sudah kita amankan dan sedang ditangani pihak unit Lakalantas. Sopir mobil tiper ini tidak apa-apa, sementara mobil avanza mengalami rusak parah dibagian depan,” tutupnya. (haluan.com)
Discussion about this post