UtusanIndo.com, Agam – UNP melakukan sosialisasi dana Padanan diketuai Dr. Arie Yulfa, ST, M.Sc Kegiatan Sosialisasi Program berlangsung di Kota Bukittinggi ini, dihadiri Tim Badan Pendapatan Daerah Kabupaten Agam.
Bapenda Kabupaten Agam mengutus 12 orang pegawai dengan dipimpin langsung oleh Sekretaris Bapenda Kabupaten Agam yaitu Widya Nanda Putri, S.AN.
Kegiatan FGD dibuka langsung Wakil Rektor III yaitu Prof. Dr. Ir. Anni Faridah M.Si. melalui virtual meeting dan juga dihadiri langsung Dekan Fakultas Ilmu Sosial Afriva Khaidir, S.H., M.Hum, MAPA, Ph.D.
FGD ini menghasilkan berita acara kesepakatan dalam pelaksanaan Teknologi Geospasial dalam Transformasi Pelayanan Pajak Bumi dan Bangunan Perkotaan Pedesaan, seperti pendampingan mahasiswa magang, dan penetapan wilayah prioritas untuk survei menggunakan pesawat UAV sensor lidar.
Menurut Ketua Pengusul, akan memberikan dampak positif dalam bentuk IKU 3 dosen berkegiatan diluar kampus melibatkan 8 orang dosen (Dr. Widya Prarikeslan, M.Si, Dr. Triyatno, M. Si, Dra. Endah Purwaningsih M.Sc, Azhari Syarief, M. Si, Risky Ramadhan, M.Si, Sari Nova , M.Sc dan Dipo Caesario, MT).
Discussion about this post