UTUSANINDO.COM, Padang –Musyawarah Besar V Alumni SMA Negeri 2 Padang (IKASMA 2) terus berprogres, Kamis 14/7-2022,
Ketua SC MUBES IKASMA 2 Padang Insannul Kamil sosilisasikan dan serahkan draft Tata Tertib Mubes IKASMA 2 Padang.
Pada draft Tatib ada pedoman terkait peserta, yakni minimal satu peserta. per angkatan dan maksimal tak ada batasnya
“Ini draft Tatib yang akan dibawa ke Mubes V IKASMA II Padang pada 13 Agustus 2022,” ujar Insannul Kamil, Kamis siang di ruang rpaat Performance Consulting Jalan Raden Saleh Padang.
Pada draft Tatib ini, ada yang baru yakni sebelum Mubes V IKASMA 2 Padang ada Tim Penjaringan dan Penyaringan (TPP) Calon Ketua Umum IKASMA 2 Padang.
Alumni SMA Negeri 2 Padang yang diamanahkan sebagai TPP yakni: Anom Suheri (Ketua), Bobby Sujarwanto (1992), Fazril Ale (Exoficio SC), Rahmatul Akbar (1997) dan Kautsar (1993)
“TPP ini nanti akan membuka jadwal pendaftaran dan pemeriksan berkas orang top Alumni SMA Negeri 2 Padang untuk ditetapkan sebagai calon. Tidak ada calon muncul ketika Mubes sudah dibuka,” ujar Insannul Kamil. didampingi Ketua OC Mubes V IKASMA II Padang Yosef.
Yosef selaku Ketua OC Mubes IKASMA II Padang menerima draft Tatib dan siap mesosialisasikan ke Alumni IKASMA II Padang sedunia.
“Ini draft yang sangat bagus dan sangat simple untuk disampaikan ke forum Mubes V IKASMA II Padang,” ujar Yosef.
Hadir di rapat SC Mubes V IKASMA II Padang Dini Lestari, Irawati dan Dedrianti serta Adrian Toaik dan Sutan Muhammad Yusuf serta Suhendri dengan pendokumentasi ropat penyerahan draft Tatib dari SC ke OC Mubes V IKASMA II Padang.
Alumni SMA Negeri 2 Padang ini kata Nanuk yang saat ini menjabat Wakil Rektor II UNAND dan Waketum KADIN Indonesia bidang PUPR dan Infrastruktur mengatakan telah ada sejak 1962.
“Hitungan kotor kami di SC Mubes V IKASMA II Padang hingga kini termasuk Alumni termuda tamatan 2022, sudah lebih 20 ribu. Alumni SMA Negeri 2 Padamg ini terkenal dengan prestisius dan punya semangat luar biasa berkolaborasi dan bersinergi dengan sekolah dari dulu hingga selanjutnya,,” ujar Pak Nanuk biasa Insnanul disapa kalangan pers di Sumbar dan nasional. (rls)
Discussion about this post