UtusanIndo.com,(SOLOK ) – Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora) Provinsi Sumatera Barat yang diwakili kepala bidang pemberdayaan pemuda Dewita Murni mengatakan, integritas sangat penting dalam dunia politik agar tercapai sistem demokrasi bebas korupsi.
“Integritas merupakan syarat utama seorang politisi dalam berijtihad memerangi persoalan korupsi, kolusi nepotisme ( KKN ) yang sampai saat ini masih mewarnai dunia perpolitikan di negeri ini,”kata Dewita Murni saat acara kegiatan Politik Cerdas Berintegritas, di pondok Pemuda Lubuk Selasih, Kabupaten Solok, 9 – 14 Maret 2020.
Menurut Dewita, munculnya sosok pemuda yang memiliki pandangan yang jelas mengenai sisitem politik, sosial ekonomi kemasyarakatan, dan demokrasi. Hal ini diharapkan akan menciptakan sebuah efektifitas dalam perbaikan politik, yang harus benar benar terealisasi.
“Jadilah pemuda yang bukan hanya mengayomi masyarakat, namun selalulah berpikir terbuka, bahwa berpolitik cerdas dan berintegritas akan mampu memberantas korupsi. Untuk itu jalani kegiatan dengan maksimal untuk menimba ilmu dari narasumber yang dihadirkan panitia,”ujar Dewita Murni.
Panitia pelaksana Kepala Seksi Sumber Daya Pemuda dan IPTEK Kepemudaan, Nanda Edya Putra memgatakan, dasar kegiatan ini salah satunya uu No 40 Tahun 2009 tentang kepemudaan, sementara tujuan kegiatan ini diantaranya untuk mengembangkan potensi pemuda pelaksanaan kegiatan ini dilakukan dalam dua angkatan, setiap angkatan diikuti 19 orang.
Dikatakan Nanda, diharapkan pelaksanaan kegiatan ini antara lain kader kader politk muda di masing masing wilayah, memiliki sikap kesadaran tentang politik cerdas berintegritas.
“Kita berharap dari kegiatan ini khususnya peserta yang nantinya akan menjadi kader- kader politik muda, memiliki komitmen untuk melawan korupsi, membangun kehidupan politik Indonesia, yang bermartabat dan anti korupsi,” ujar Nanda.
Sementara narasumber berasal dari, KPK RI, Dispora Sumbar, KPU, BPKP, Bundo Kanduang, DPRD, dan Narasumber Daerah.
(Hms-Sumbar/chan)
Discussion about this post