UtusanIndo.com,(PANGKALAN KERINCI ) – Dewan Pengurus Cabang (DPC) Partai Demokrat Kabupaten Pelalawan meresmikan dan memasuki kantor baru, Rabu (9/5/2018).Peresmian kantor digelar sebelum pelantikan pengurus baru dalam waktu dekat.
Kantor yang dulu berlokasi di Jalan Akasi Pangkalan Kerinci ketika kepemimpinan Abdul Anas Badrun, dipindahkan setelah Nasri Fiesda terpilih pada koperensi cabang bulan lalu.
Kantor baru terletak di Jalan Pulau Payung Simpang Kualo Pangkalan Kerinci, menempati dua gedung Rumah Toko (Ruko) dengan tiga lantai.
Ketua DPD Demokrat Riau H Azri Auzar SH M.Si langsung yang meresmikan kantor baru Demokrat Pelalawan dengan membuka selubung plang nama kantor dan memotong pita.
Pengurus Demokrat provinsi dan kabupaten lainnya turut hadir meramaikan acara seremonial itu.
Dalam sambutannya, Ketua DPC Demokrat Pelalawan teprilih, Nasri Fiesda M.Si, menyatakan akan memanfaatkan kantor bercat biru itu untuk perkembangan kemajuan partai.
Informasi-informasi terkait kegiatan partai dan pendampingan terhadap masyarakat akan terus diperbaharui.
“Partai Demokrat akan semakin mendekatkan diri kepada masyarakat. Itu komitmen kami dari pengurus baru,” terang Nasri.
Mantan Kepala Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Pelalawan ini, dalam waktu dekat pihaknya akan dilantik. Tinggal menunggu Surat Keputusan (SK) dari DPP Demokrat turun.Untuk itu mereka mempersiapkan kantor baru dalam kepentingan partai.
Ketua DPD Demokrat Riau H Azri Auzar SH M.Si dalam sambutannya berpesan agar aktivitas di kantor baru jangan pernah berhenti.
Kantor harus buka setiap hari dengan kegiatan membantu masyarakat yang membutuhkan pertolongan.
Ia juga mengingatkan agar semua kader Demokrat di Pelalawan dirangkul dan bersatu membesarkan partai.
“Jangan ada yang ditinggal. Tapi kalau kader itu membuat gaduh keluarkan saja. Silahkan keluar dari demokrat,” tukas Azri Auzar.
Ia memberikan target kepada DPC Demokrat Pelalawan pada Pemilihan Legislatif (Pileg) tahun 2019 mendatang.
Minimal lima kursi di Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) harus dapat diraih. * (tribunnews)
Discussion about this post