UTUSANINDO.COM, Padang— Di awal bulan Februari 2023 Universitas Negeri Padang (UNP) menerima kunjungan dari rombongan SMA N 2 Tilatang Kamang. Rombongan yang terdiri dari 64 orang murid kelas XII dan 9 orang Guru pendamping ini kemudian melakukan pertemuan dengan perwakilan UNP di Ruang Sidang Senat Lantai 4 Gedung Rectorate and Research Center UNP, Kampus Air Tawar, Padang, Rabu (1/2).
Kepala Sekolah SMA N 2 Tilatang Kamang, Dra. Nani Amelia, M.Pd menyampaikan tujuan kunjungan ke UNP agar para siswa juga mendapatkan informasi mengenai pilihan program studi dan perkuliahan di UNP. “Dengan semangat tinggi dan untuk meningkatkan kompetensi menuju masa depan yang lebih baik, dan juga untuk mengetahui lebih dekat tentang UNP pada masa millenial agar menambah motivasi mereka untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi.” ungkap Nani dalam menjelaskan tujuan kedatangannya ke UNP.
Selanjutnya, Sekretaris Universitas Negeri Padang, Dr. Erianjoni, S.Sos., M.Si dalam sambutannya menyampaikan, “kami berharap kunjungan ini dapat memberikan manfaat dalam rangka peningkatan pemahaman kehidupan perkuliahan bagi para calon Mahasiswa UNP.” (AB/SS/Humas)
Discussion about this post