UtusanIndo.com,(Padang)- Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Sumatera Barat Bustavidia mengatakan, Arena Car Free Day (CFD) di Jln Chatib Sulaiman terlihat ramai dengan aktivitas olahraga dan geliat ekonomi.
Selain berolahraga, terlihat warga menjual aneka kuliner, souvernir dan berbagai perusahaan serta intansi pemerintah menggelar sosialisasi.
“Kita melihat antusiasme masyarakat pada ajang Car Free Day (CFD) di Kota Padang seakan tak terbendung,”ujar Bustavidia di Padang.
Menurut Bustavidia, sampai saat ini ajang CFD yang digelar tidak sedikitpun menimbulkan sisi negatif dalam pelaksanaannya.
“Hal pertama yang harus dilakukan penyelenggara adalah memastikan kesiapan personil sebelum CFD dimulai, mari tunjukkan komitmen kita bersama agar ajang CFD tidak meninggalkan persoalan,”ujar Bustavidia.(hms/Sumbar/ chan)
Discussion about this post