UtusanIndo.com,(Padang) – Gubernur Sumatera Barat Irwan Prayitno, mengunjungi pasar raya Kota Padang untuk melakukan pemantauan harga sembilan bahan pokok, Karena terjadi potensi kenaikan harga saat hari besar agama di bulan ramadhan.
“Kita sengaja mengunjungi pasar ini, Karena selaku pemerintah kita melakukan stok cukup, melakukan operasi pasar murah”, Ujar Irwan Prayitno di pasar raya Padang, Sumbar, Selasa, (29/5/2018).
Menurut, Irwan Prayitno, Pemerintah provinsi Sumatera Barat menemukan hasil seperti pengurangan harga, Seperti harga satu potong ayam, minyak goreng, beras, gula, cabe dan bawang yang stabil.
“Kita mengharapkan harga tetap stabil, Karena kalau terlalu mahal juga akan menyusahkan rakyat dan sebaliknya kalau harga murah tak mendapatkan untung”,Ujar Irwan Prayitno
Lanjut, Irwan Prayitno, Pemerintah Provinsi bersama pihak terkait selalu menggelar koordinasi guna memastikan ketersediaan dan kelancaran distribusi bahan pangan ke pasaran.
“Kita melihat, Masyarakat tidak perlu merasa khawatir akan kekurangan stok di pasar, Walaupun permintaan meningkat,Tampak didampingi Kepala Perwakilan Bank Indonesia (BI) Sumbar Endy Dwi Tjahjono, Kepala Bulog Sumbar Suharto Djabar, dan Pjs Wali Kota Padang Alwis.
Hasil dari pantauan harga di pasar raya Padang, Cabe Bukit Rp. 20.000/Kg, Cabe Jawa Rp 22.000.- , Bawang putih Rp. 20.000, Bawang merah Rp. 26.000, Daging Rp. 120.000, dan telur Rp. 42.000,- (yulia)
Discussion about this post