UTUSANINDO.COM,(JAKARTA) – Pengamat politik Yasin Muhammad mengatakan, Petahana Joko Widodo semakin lapang jalannya menuju jabatan periode kedua sebagai RI 1.
“Jokowi saat ini boleh saja bernafas lega setelah Golkar, Hanura, Nasdem, PKB, PPP dan PKPI mendeklarasikan dukungan,” ujar Yasin Muhammad dalam keterangan tertulisnya, Minggu (11/2).
Yasin menilai jalan Jokowi mulus tidak lepas dari terpenuhinya ambang batas pencalonan presiden yaitu 20 persen kursi parlemen dan 25 persen suara sah nasional hasil Pemilu.
“Dukungan parpol bagi Jokowi jika dijumlahkan total suara nasional maka sudah mencapai 42,30 persen atau 40,90 perseb kursi di DPR,” jelasnya.
Menurutnya, dengan modal sebesar ini Jokowi tidak perlu khawatir untuk mencari tambahan dukungan. Termasuk juga dari PDIP yang mengantarnya jadi presiden.
“Artinya, tanpa PDIP sekalipun Jokowi sudah mengantongi syarat capres 2019,” tukas direktur eksekutif LSIN itu.(rmol)
Discussion about this post