UTUSANINDO.COM,(PADANG) – Gubernur Sumbar Irwan Prayitno, meminta agar supaya para perantau yang sudah makmur untuk menginvestasikan uangnya di kampung halaman.
“Saya akan sambut dengan karpet merah untuk perantau yang mau berinvestasi di Sumbar,” ujar Gubernur Irwan P didampingi Kabiro Humas Jasman Rizal, saat menutup Musyawarah Besar (Mubes) Ikatan Keluarga Minang (IKM) Kalimantan Timur yang digelar di Sangatta, Kutai Timur, dalam keterangan tertulis kepada Utusanindo (utusanindocom), Sabtu (23/12/2017).
Menurut, Irwan P, Sejak berlakunya otonomi daerah, Masing -masing daerah saling berpacu sendiri untuk memajukan daerah masing, Karena setiap daerah di Sumbar memiliki potensi yang berbeda dan memiliki khas sendiri.
“Selama ini tiap kabupaten dan kota berdiri masing-masing saja,” kata Irwan P sambil memberi contoh sejumlah perantau yang telah berinvestasi di berbagai sektor sejak dua tahun terakhir.
Mubes dihadiri sekitar 100 orang pengurus IKM kabupaten/kota se Kaltim. Dan berhasil terpilih H Sudirman sebagai ketua.
Acara Ikut dihadiri Kepala Dinas Kebudayaan Taufik Effendi, Kabag Rantau Hilma dan Kabag Kerjasama Aschari Cahyaditama Biro Rantau dan Kerjasama Setdaprov Sumbar. (Jr/bosn)
Discussion about this post