UTUSANINDO.COM,(PADANG) – Pemerintah Provinsi Sumatera Barat yang diwakilkan Wakil Gubernur Sumbar Nasrul Abit, menerima secara simbolis penyaluran bantuan Unit Pengumpulan Zakat Badan Amil Zakat Nasional (UPZ_BAZNAS) Semen Padang menyalurkan Sumbangan untuk Muslim Rohingya di Myanmar sebesar IDR 100.000.000. Sumbangan ini berasal dari Zakat karyawan Semen Padang Grup yang diserahkan langsung oleh Penasihat UPZ BAZNAS Semen Padang Tri Hartono Rianto.
“Kita sengaja megumpulkan serta menyalurkan bantuan ini, karena keprihatinan akan Muslim di Roghiya yang sampai saat ini masih sangat membutuhkan uluran tangan dari berbagai pihak baik itu berupa sumbangan dana untuk kehidupannya atau untuk melengkapi sarana dan prasana dan kebutuhan lainnya”, Ujar Nasrul Abit, di runag kerjanya, Kamis (09/11/2017).
Menurutnya, Kegiatan penggalangan dana ini adalah bagian dari Program Peduli Kemanusiaan yang sudah berjalan dari beberapa waktu yang lalu.Secara keseluruhan bantuan yang sudah terkumpul saat ini sudah mencapai 1 Milyar 27 juta, yang nantinya bantuan ini akan di kirim ke Bangladesh melalui ACT Pusat.
“ Saya sangat berterimakasih, dengan bantuan ini mudah-mudahan kita bisa memberikan yang terbaik untuk Muslim Roghiya” Ujar Nasrul Abit yang juga Ketua DPD Gerindra Sumbar ini.
Sementara itu, Tri Hartono Rianto selaku Penasihat UPZ BAZNAS Semen Padang menjelaskan, Penggalangan dana masih akan di buka sampai Desember mendatang karena target dalam Penggalangan ini adalah 2 Milyar.
“Untuk itu para donatur masih memiliki kesempatan untuk bergabung dalam Aksi Peduli Kemanusiaan ini. Dan aksi ini dinilai sangat positif bagi masyarakat Sumbar, sehingga kita bisa meningkatkan rasa solidaritas yang tinggi sebagai makhluk sosial (Zon Politicon)” Ujarnya.
Kondisi saat ini Muslim Roghiya yang tinggal di pengungsian Bangladesh ada sekitar 300 ribu, mereka ditampung di tiga titik pengungsian yang ditangani kebutuhannya setiap hari oleh beberapa LSM Kemanusiaan Internasional, dari Indonesia, ACT,PKPU dan Rumah zakat. (dby)
Discussion about this post