UTUSANINDO.COM,(PADANG) -Penandatanganan dukungan RT dan RW untuk mendukung program Pemko Padang 1821 yakni kegiatan yang meluangkan waktu pada keluarga untuk magrib mengaji.
“Diharapkan seluruh tv dapat dimatikan, sehingga kita fokus untuk mengajarkan anak untuk belajar dan mengaji”, Ujar Camat Nanggalo Teddy Antonius, di Masjid Raya Nagari Nanggalo Surau Gadang, Senin, (2/10/2017).
Satu kelurahan, satu RW atau RT untuk dijadikan percontohan untuk di Kecamatan Nanggalo sehingga dipilih saja mana yang siap.
Adapun isi pernyataan, “kami atas nama masyarakat Nanggalo dengan ini mendukung dan ikut mensukseskan Gerakan 18.21 Pemerintah Kota Padang , guna penguatan peran keluarga di Kecamatan Nanggalo Kota Padang berupa Shalat magrib berjamaah,magrib mengaji, mendampingi anak belajar, shalat isha berjamaah, dan matikan televisi pada pukul 18.00 sampai dengan 21.00 wib.
Tampak juga hadir Wali Kota Padang, Mahyeldi Ansyarullah, Perwakilan Koramil, perwakilan Polsek Nanggalo, Lurah Se Kecamatan Nanggalo, RT dan RW Se Kecamatan Nanggalo , Ninik Mamak Se Kecematan Nanggalo, Bundo Kandung.(cn)
Discussion about this post