UTUSANINDO.COM,(GUNUNGSARIK)- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Padang mulai menggelar sosialisasi pemilihan kepada daerah (Pilkada) yang digelar 27 Juni 2018 mendatang.
Pemilih pemula menjadi salah satu target sosialisasi utama untuk meningkatkan angka partisipasi pemilih dalam Pilkada Walikota-Wawalikota Padang 2019-2024.
Ketua KPU Kota Padang Muhammad Sawati mengatakan, sosialisasi akan difokuskan kepada pemilih pemula baik tingkat Sekolah Menengah Atas (SMA) sederajat dan perguruan tinggi.
Menurut, Sawati, tahap awal sosialisasi kepada pemilih pemula dilakukan KPU kota dengan mengumpulkan 400 perwakilan pelajar dari 40 SMA, SMK, dan MA di Padang. Sosialisasi tersebut, lanjut Sawati, akan dilakukan dalam Jambore Demokrasi Pelajar pada 6 Oktober 2017 mendatang.
” Kami simulasikan bagaimana proses pendaftaran calon Wali Kota Padang sampai seterusnya, kampanye, dan pelantikan. Itu akan dilakukan sendiri seolah-olah mereka calonnya. Pemilihan juga dilakukan dan ada massa pemilihan,” ujar, Sawati, Jumat (30/9)
Sistem sosialisasi ini mengharuskan petugas mendatangi setiap rumah bakal calon pemilih untuk kemudian dilakukan sosialisasi kepada anggota keluarga. Cara ini juga sekaligus mendata mana saja pemilih yang memiliki kebutuhan khusus.
Dijelaskan, Samawati, pihaknya memanfaatkan kegiatan pembagian Formulir C6. Itu kan di bagi ke rumah, dalam pembagian itu kami sisipkan petugas untuk berikan sosialisasi dan pendidikan pemilih.
“Upaya-upaya ke arah demikian sangat tepat dilakukan, sehingga bisa disosialisasikan dan difahamkan bagi kalangan generasi muda,” ujarnya (can)
Discussion about this post