UTUSANINDO.COM,(PADANG)- Wakil Ketua DPRD Kota Padang Wahyu Iramana Putra juga mendorong warga untuk memiliki jiwa kewirausahaan. Pelatihan-pelatihan untuk Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) merupakan upaya menumbuhkan jiwa kewirausahaan warga.
“Ini (pelatihan keterampilan) upaya untuk mendorong warga lebih produktif. Untuk itu, DPRD telah menyetujui anggaran-anggaran untuk mendukung penumbuhan UMKM dan pembinaan wirausahawan,” sebut Wahyu saat pelatihan wirausahawan di Kantor Lurah Gunung Pangilun.
Menurut Wahyu, potensi-potensi UMKM yang dimiliki warga perlu lebih dikembangkan. Selain dengan meningkatkan kapasitas usaha juga dengan meningkatkan keterampilan para pelakunya melalui pelatihan-pelatihan.
“Saya juga berkomitmen untuk membantu kegiatan UMKM Gunung Pangilun berupa barang dan peralatan yang dibutuhkan,” ucap Wahyu.( cn)
Discussion about this post