UTUSANINDO.COM,(SOLOK)- Tampaknya, cuaca yang ekstrim dan hujan deras yang melanda Sumatera Barat akhir- akhir ini, harus membuat pengendra sepeda motor dan mobil untuk berhati- hati, karena resiko akan ditimpa oleh longsoran tanah dan jalan yang licin berakibat fatal.
Sepasang suami istri, Kambra dan Desmawati, menjadi korban timbunan material longsor di Jorong Aia Songsang, Nagari Aia Dingin, Kecamatan Lembah Gumanti, Kabupaten Solok, Selasa (25/4).
Dikutip dari Harianhaluan.com korban sepasang suami isri yakni Kambra dan Desmawati. Naas, sang istri meninggal dunia di lokasi sementara sang suami dilarikan ke Rumah Sakit Solok. Desmawati diketahui berprofesi sebagai tenaga pendidik (Bahasa Indonesia) di SMP 1 Alahan Panjang.
Kambra dan Desmawati sekitar pukul 15.00 WIB diketahui sedang mengendarai sepeda motor. Pada saat itu ia melewati salah satu tebing yang diduga menimbun pasangan suami istri itu. Mengetahui kejadian tersebut, warga berusaha mengevaukasi korban dengan alat seadanya.(haluan.com/bon)
Discussion about this post