MAKLUMATNEWS.NET,(PADANG)- Walikota Padang H. Mahyeldi Dt. Marajo dengan resmi menutup Pendidikan dan Latihan Kepemimpinan Tingkat IV (Diklat PIM IV) Pola Baru, Angkatan XXI, Bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) Tahun 2016, di Aula Diklat Pim Provinsi Sumatera Barat, di Padang Besi, Jum’at malam (23/7).
Lebih jauh, Walikota katakan pejabat eselon IV adalah ujung tombak bagi pemerintahan atau sebagai pengawas dan bahkan lebih dekat dengan masyarakat seperti Lurah dan stafnya di Kelurahan, hendaknya seluruh ASN bisa seperti hal di lakukan Lurah tersebut.
Oleh sebab itu, pejabat eselon IV harus dapat meminek dengan baik dalam melaksanakan tugas ataupun di tengah masyarakat untuk mengibangi hal itu, sangat di perlukan Skill atau kemampuan dalam mejalankan tugas di tengah-tengah masyarakat, sehingga masyarakat merespon dengan baik setiap kegiatan yang akan di laksanakan, ASN harus konsisten, “ Ujar Mahyeldi.
Selanjutnya, Panitia Diklat PIM IV Pola Baru, angkatan XXI melaporkan kegiatan di laksanakan lebih kurang 100 hari, berjalan dengan baik sesuai dengan harapan, di ikuti 30 peserta dari berbagai instansi di Kota Padang, hasilnya lulus 100 %.
Di samping itu, Panitia mengumumkan 10 peserta terbaik di antaranya, Juara pertama (I) Sik Sri Maigustin, ST.M.Si, peserta dari Badan Kepegawaian Daerah (BKD), Juara Kedua Asyrif. A peserta dari Dishubkominfo dan Juara Ketiga Lili Rahmaini. ST. peserta dari Badan Perencanaan Pembangunan (Bapeda) Kota Padang.
Di ikuti Nur Zaidhan SSTP peserta dari Kec.Padang Utara, Boby Firman,S.IP.MM, peserta dari Kantor Kesbangpol, Hendra Effendi, SE peserta dari Dispenda, Nengsih, SE peserta dari Dinas Pasar, Elfauzi, S,Sos peserta dari Sekretariat DPRD, dr. Citra Septiyentri Syahnur peserta dari DKK dan Masdalila. ST. Peserta dari Bagian Pembangunan Sekretariat Daerah Kota Padang.
Discussion about this post